Apa iya, 'Nasi Putih' hanya mengandung Karbohidrat, Kalori dan Gula?
- Healthy Story Indonesia
- 6 Mei 2018
- 2 menit membaca
Selama ini kita hanya tahu Nasi Putih hanyalah mengandung karbohidrat, gula dan kalori. Ternyata nggak cuma itu, tapi juga ada nutrisi lain. Cari tahu yuk nutrisi apa aja sih yang ada dalam nasi putih, dan berapa sih jumlah kalori yang dianjurkan untuk kita konsumsi setiap hari.

Indonesia dan beberapa negara Asia memang sudah gak asing dengan yang namanya nasi. Bahkan bebeperapa negara di Asia Nasi menjadi makanan pokok dan hasil olahannya pun berbeda-beda, tergantung dari masing-masing negara.
Pada piramida makanan, nasi termasuk ke dalam kelompok makanan yang harus dikonsumsi tubuh setiap hari, yaitu biji-bijian (grains). Dikarenakan tubuh Anda memerlukan banyak nutrisi, dan semua itu tidak bisa diperoleh hanya dari satu sumber makanan saja. Selain biji-bijian, tubuh pun memerlukan nutrisi yang ada pada buah-buahan dan sayur-sayuran. Setelah ketiga bahan tersebut, piramida makanan Anda dapat dilengkapi dengan kacang-kacangan, daging, telur, produk olahan susu, dan kelompok lemak-minyak-gula dalam jumlah secukupnya.
Mengontrol pola makan itu pentin banget, agar pola makan yang kita lakukan seimbang dan nutrisi yang kita butuhkan terpenuhi serta gak berlebihan. Nasi, dikenal sebagai salah satu jenis makanan yang tinggi kalori dan karbohidrat, ternyata dalam nasi tidak cuma ada 2 jenis itu saja. Terdapat beberapa jenis nutrisi lain yang tubuh juga perlukan untuk aktivitas sehari-hari. Berikut adalah kandungan nutrsi nasi pada satu cangkir nasi (beras yang sudah dimasak) atau sebanyak 158gram secara rata-rata:

Nasi putih utuh memiliki serat yang lebih rendah dibandingkan nasi merah, hitam atau yang dimasak dengan campuran biji-bijian utuh. Namun, jika kita ingin mengurangi kadar karbohidrat kita dapat mencapur nasi putih dengan jenis nasi lainnya atau biji-bijian utuh, ini cocok banget buat kamu yang sedang melakukan 'diet carbo' atau diet untuk menurunkan berat badan. Namun, tetap diperhatikan berapa kebutuhan nutrisi kamu, jangan sampai karena ingin melakukan diet, kamu malah kekurangan nutrisi tertentu.
Agar setiap nutrisi yang masuk ke dalam tubuh tetap terjaga keseimbangannya, jumlah asupan nutrisi pun dianjurkan mengikuti angka kecukupan gizi harian yang ditentukan bagi setiap rentang usia dan jenis kelamin. Pria dewasa membutuhkan kalori sekitar 2.200 kalori dan bisa ditingkatkan hingga 2.800 kalori sesuai aktivitas dan pekerjaan sehari-hari. Semakin berat aktivitas fisik Anda maka kebutuhan kalori akan semakin tinggi.
Untuk mengetahui takaran saji atau kalori nasi putih serta total angka kebutuhan gizi harian bagi rentang usia lain, Anda disarankan untuk berkonsultasi langsung dengan ahli gizi atau dokter. Mereka akan menentukan jumlah kebutuhan gizi dan mengatur diet yang sesuai bagi Anda berdasarkan kondisi dan status kesehatan tubuh.
Nah, mulai sekarang yuk atur pola makan kita jadi lebih sehat! Setiap sumber karbohidrat pasti ada kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Memilih sumber karbohidrat dengan bijak dan jumlah konsumsi yang tepat bisa memberikan dampak ketubuh yang lebih baik.
Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat untuk teman-teman. yuuk share artikel nya!… agar yang lain juga tahu .. Supaya mereka juga tertarik untuk memulai gaya hidup yang lebih sehat. ^_^
Selamat Memulai Hidup Sehat
Follow kita juga yah di
Referensi : Alodokter
Comments