Pengen Gigi Selalu Bersih dan Sehat ?
- Healthy Story Indonesia
- 25 Apr 2018
- 2 menit membaca
Siapa sih yang gak pengen giginya sehat dan bersih? Masalahnya terkadang kita sudah membersihkan secara rutin namun tetap saja gigi kita tetap tidak bersih dan terkadang malah bolong. Lalu bagaimana sih cara merawat gigi yang benar ?

Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat ingin merawat gigi dengan baik dan benar. Hal yang paling pertama adalah niat yang bulat bukan sekedar hanya keinginan musiman (yang beruubah dan cenderung agak labil) hehehe
Ini dia hal hal yang harus kamu perhatikan saat benar-benar ingin gigi kamu selalu sehat.
Sikat Gigi Secara Rutin
Rekomendari dari Dokter kita dianjurkan untuk menyikat gigi setelah makan dan sebelum tidur, atau minimal 2 kali dalam sehari, tapi jangan terlalu seriang ya karena dapat merusak email gigi dan gusi. Intinya adalah bersihkan gigi kita secara rutin, guna membersihkan sisa-sisa makanan yang masih dimulut dan gigi. Oh iya, untuk mencegah gigi kita berlubang kita juga bisa menggunakan pasta gigi yang mengandung floride. Senyawa ini selain mencegah gigi berlubang juga membuat gigi kita lebih kuat.

Teknik yang baik pada saat menyikat gigi adalah dengan cara Pegang sikat Anda pada sudut 45 derajat dari gusi dan gerakkan sikat dari kanan ke kiri berulang kali di sepanjang gigi. Sikat permukaan gigi bagian luar dan dalam, serta geraham belakang. (sumber : Alodokter)
Diet Sehat
Rusaknya gigi selain karena perawatan yang tidak benar juga dapat disebabkan oleh pola makan yang tidak baik. Umumnya mengkonsumsi Gula secara berlebihan juga dapat merusak gigi, ini karena timbunan gula yang diubah menjadi asam oleh bakteri dalam mulut, sehingga dapat membuat gigi keropos atau berlubang.
Dengan memilih makanan yang sehat tentu saja akan membuat gigi lebih sehat, terutama dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung serat dan kurangi atau bahkan hindari rokok yah, selain tidak sehat untuk tubuh juga tidak sehat untuk finansial kamu.
Konsultasi dengan Dokter Gigi
Ini adalah langkah terakhir jika kita ingin panduan secara lengkap dari orang yang ahli, dengan berkonsultasi pada dokter kita jadi lebih paham terutama jika kamu memiliki masalah pada gigi.
Nah, sekarang udah ngerti kan ya gimana caranya merawat gigi agar selalu sehat. Semoga ini bisa jadi menambah pengetahuan kamu ya!
Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat untuk teman-teman. yuuk share artikelnya!… agar yang lain juga tahu Gimana sih cara menjaga agar gigi tetap sehat .. Supaya mereka juga tertarik untuk memulai gaya hidup yang lebih sehat. ^_^
Follow kita juga yah di
E-mail : healthystoryid@gmail.com
留言